KUA Benua Kayong
KUA Benua Kayong

Jelang HAB ke-78, Kemenag Ketapang Gelar Sejumlah Kegiatan

Penekanan tombol sirine oleh Kepala Kantor Kemenag Ketapang Drs. H. Syarifendi, M.Pd. pada peresmian dimulainya kegiatan HAB ke-78 idi Kemenag Ketapang, Jum'at (10/11/2023)

KUA Benua Kayong - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Ketapang Drs. H. Syarifendi, M.Pd. membuka secara resmi kegiatan memperingati Hari Amal Bhakti (HAB) ke-78 3 Januari 2024. Peresmian kegiatan hari lahirnya Kementerian Agama RI itu ditandai penekanan tombol sirine di halaman Kantor Kemenag Ketapang, Jum'at (10/11/2023) siang.

Dalam sambutannya Syarifendi mengatakan, pembukaan Hari Amal Bhakti ke-78 di lingkungan Kemenag Kabupaten Ketapang pelaksanaan kegiatan agak diawalkan jadwalnya, hal itu mengingat ada agenda besar pada bulan Januari 2023 yang harus dipersiapkan oleh Kemenag Ketapang.

Agenda besar yang ia maksud adalah akan digelarnya Silaturahmi Hari Amal Bhakti ke-78 Kementerian Agama se Kalimantan Barat yang akan berlangsung dari tanggal 12-17 Januari 2024. Dalam hal ini menurutnya Kabupaten Ketapang telah dipercaya sebagai tuan rumah penyelenggaraan kegiatan tersebut.

"Kita ada agenda besar yang harus kita siapkan pada bulan Januari mendatang. Ini kegiatan kita, dan mari dukung bersama. Kegiatan tahunan ini kita sukseskan bersama-sama. Sebab kita telah dipercaya sebagai tuan rumah Silaturrahmi Hari Amal Bhakti ke-78 se Kalimantan Barat," terangnya.

Ketua Panitia Pelaksana HAB ke-78 Kabupaten Ketapang H. Adlan, S.Pd I. melaporkan, kegiatan internal HAB ke-78 Kabupaten Ketapang akan menyelenggarakan beberapa kegiatan. Pertama, kegiatan olahraga Bola Voli, Badminton, Tenis Lapangan. 

Kemudian kegiatan lain lanjut Adlan, akan dilaksanakan juga Bakti Sosial pada tanggal 18-21 Desember 2023. Kegiatan ini akan memberikan santunan berupa beras dan sejumlah bahan makanan lainnya. Kegiatan berikutnya adalah Jalan Sehat pada hari Kamis, 28 Desember 2023 diikuti seluruh karyawan karyawati ASN dan honorer Kemenag Ketapang.

"Pada tanggal 31 Desember malam, diadakan Tasyakuran, yang akan diisi dengan pembacaan Istighosah, Yasin dan Tahlil. Kemudian menyambut pergantian tahun baru akan diadakan karaoke. Pada tanggal 3 Januari dilaksanakan Upacara HAB ke-78 di halaman Kantor Kemenag Kabupaten," jelasnya. 

Acara pembukaan kegiatan memperingati HAB ke-78 dihadiri kasubag TU, para kasi dan penyelenggara, kepala KUA, kepala madrasah MI, MTs dan MA baik negeri maupun swasta, seluruh dewan guru pelaksana pada Kemenag Kabupaten Ketapang. (*).

Lebih baru Lebih lama